Gelar Info Session Virtual Bersama AGE, Nyenrode Business University Paparkan Keunggulan Program Pendidikan

    Gelar Info Session Virtual Bersama AGE, Nyenrode Business University Paparkan Keunggulan Program Pendidikan
    Logo Nyenrode Business University (Sumber: https://www.nyenrode.nl/)

    SURABAYA – Nyenrode Business University menggelar info session virtual bersama Airlangga Global Engagement (AGE) pada Jumat (11/3/2022). Hadir dalam gelaran ini salah satunya adalah Philippe Rijpma, program advisor studi penuh waktu program MSc in Management, Nyenrode Business University.

    “Nyenrode Business University merupakan satu satunya universitas swasta berbasis riset yang ada di negeri Belanda, ” ungkap Philippe. Berdiri pada tahun 1946, Nyenrode Business University berfokus pada studi-studi yang berkaitan dengan bisnis, manajemen, hukum fiskal, finansial, dan akuntansi.

    Pada kesempatan itu, Philippe memaparkan keunikan Nyenrode Business University yang membedakannya dengan kampus yang lain. “Kami menawarkan kombinasi unik dari teori-teori akademis serta relevansinya dengan kehidupan praktis, ” tegas Philippe.

    Selain itu, Nyenrode Business University juga menawarkan program pengembangan diri bagi para mahasiswanya.

    “Studi magister di Nyenrode Business University menyediakan program bernama Personal Leadership and Development Journey (PLDR) yang menyediakan konsultasi projek atau rencana bisnis bagi mahasiswa yang sedang menempuh studi, ” terang Philippe. 

    Program PLDR tersebut, lanjut Philippe, meliputi konsultasi skill, pengembangan kepemimpinan personal, pertemuan komunitas, pembinaan kelompok sebaya, dan perencanaan karier.

    Memiliki moto “A Reward for Life, ” Nyenrode Business University memiliki dua kampus utama yang berlokasi di Breukelen dan Armsterdam. Kegiatan perkuliahan menggunakan bahasa Inggris secara penuh. Kampus ini memiliki baik program studi penuh waktu maupun studi paruh waktu yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing mahasiswa.

    Nyenrode Business University telah bekerja sama dengan lembaga-lembaga penyedia beasiswa pendidikan yang memungkinkan para mahasiswanya dapat memperoleh pembiayaan selama menempuh studi. Khususnya bagi mahasiswa yang menempuh studi penuh waktu di program Master of Science (MSc) in Management, terdapat beberapa beasiswa yang ditawarkan seperti The Revolving Scholarship, The MSc Scholarship, dan The GMAT Excellence. Ketiga beasiswa ini dapat di-apply oleh mahasiswa dari semua negara.

    Selain itu, terdapat pula The Orange Tulip Scholarship Programme (OTS) yang dikhususkan bagi para mahasiswa yang berasal dari negara Indonesia, Afrika Selatan, Korea Selatan, dan Rusia. “Mahasiswa akan memperoleh pembiayaan sebesar € 9.750 selama 16 bulan studi penuh waktu di program Master of Science in Management, ” pungkas Philippe.

    Penulis: Agnes Ikandani

    Editor: Nuri Hermawan

    SURABAYA
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Rektor dan Sivitas ITS Terima Penghargaan...

    Artikel Berikutnya

    KAI Daop VII Madiun Bersama Komunitas Rail...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Danramil 0824/12 Kaliwates Dampingi Kunjungan Tim Forkopimda, Pantau Langsung Pelaksanaan Pemungutan Suara Di TPS
    Sinergitas TNI Polri Menjaga Stabilitas Keamanan Selama Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 Di Wilayah Kodim 0811/Tuban
    Danrem 082/CPYJ Pantau Langsung TPS Bersama Unsur Forkopimda Kota Mojokerto

    Ikuti Kami